7 Warna Tren Baju – Lebaran selalu menjadi momen yang di tunggu-tunggu oleh banyak orang. Selain berkumpul bersama keluarga dan merayakan setelah puasa, memilih busana yang tepat juga menjadi hal penting untuk tampil maksimal. Tahun 2025, tren warna baju lebaran di prediksi akan mengusung kombinasi yang natural, elegan, dan penuh warna berani yang tetap simpel namun stylish. Berikut ini adalah 7 tren warna baju lebaran yang bisa menjadi pilihan anda untuk tampil memukau.
1. Putih
Warna putih tak pernah lelang oleh waktu. Sebagai warna yang melambangkan kesucian, kedamaian, dan kesederhanaan, putih selalu menjadi pilihan utama untuk busana lebaran. Di tahun 2025, putih akan tetap selalu menajdi tren warna yang elegan dan simpel, cocok untuk berbagai jenis busana, mulai dari gamis, kebaya, hingga baju kurung.
2. Beige dan Nude Natural
Warna-warna netral seperti beige dan nude semakin di gemari karena memberikan kesan lembut dan natural. Warna ini sangat cocok untuk anda yang ingin tampil simpel namun tetap staylish. Beige atau nude akan memberikan kesan kalem dan anggun, cocok di gunakan di padukan dengan aksesori emas atau perak yang elegan.
3. Dusty Pink
Pink lembut selalu menjadi warna yang banyak di sukai, terutama saat lebaran. Di 2025, warna dusty pink atau pink pucat akan menjadi salah satu tren warna yang banyak di minati. Warna ini memberikan kesan feminim dan romantis tanpa terlihat berlebihan. Anda bisa memilih busana dengan potongan yang simpel namun tetap anggun.
4. Mint Green
Mint green adalah pilihan warna yang semakin populer karena memberikan kesan agar segar dan memenangkan. Warna ini cocok bagi anda yang ingin tampil cerah namun tetap menjaga kesan yang elegan dan tidak berlebihan. Mint green juga dapat di padukan dengan warna emas atau silver untuk memberikan aksen mewah pada busana lebaran.
5. Coral
Warna coral cerah dan menyegarkan akan menjadi pilihan tepat bagi anda yang ingin tampil berani di lebaran 2025. Meskipun terkesan bold, warna coral tetap terlihat chic dan modern. Anda bisa memilih busana dengan warna coral yang dominan, atau memadukannya dengan warna netral lainnya, seperti putih abu-abu muda.
6. Blue Navy
Blue Navy atau biru navy adalah warna yang selalu berhasil memberikan kesan angguna dan dewasa. Warna ini cocok untuk berbagai jenis busana lebaran, mulai dari kebaya, hingga dress panjang. Biru navy sangat fleksibel untuk di padukan dengan warna lain, seperti silver atau gold, untuk menciptakan tampilan yang mewah.
7. Mustrad
Bagi anda yang ingin tampil lebih berani, warna mustrad bisa menjadi pilihan yang tepat. Warna kuning kecokelatan ini memberikan kesan hangat dan penuh energi, namun tetap terlihat elegan. Mustrad akan terlihat sangat staylish jika di padukan dengan warna netral seperti putih, hitam, atau beige.
Tren warna baju lebaran 2025 menawarkan berbagai pilihan mulai dari warna natural yang lembut hingga warna bold yang memikat. Dari putih yang elegan hingga mustrad yang penuh energi, anda bisa memilih warna sesuai dengan kepribadian dan gaya anda.
Baca Juga: Fashion Indonesia Sulit Go Internasional, Mengapa?